Tutorial Membuat Tas Wol Anyam

Tutorial Membuat Tas Wol Anyam

Sedikit cerita ya, awal nya aku dapet tugas kampus untuk membuat tas dengan cara dianyam bukan dengan bahan tapi dengan benang. hemm... setelah berfikir lama akhirnya aku memutuskan untuk membuat tas ini. karena terbatas waktu jadi hasil nya memang kurang memuaskan. So, buat kalian yang tertarik untuk buat tas anyam seperti ini pinter-pinter deh pilih benang dan kombinasi warna.

Awalnya, siapkan bahan-bahan seperti berikut:
  • Siapkan desain model tas yang diinginkan.
  • Benang wol (bebas mau yang berbulu, atau yang kuat, besar atau yang kecil. ini tergantung kalian mau model seperti apa).
  • Papan anyam
  • Benang dasar (kalau yang ini disarankan dengan benang yang kuat dan kokoh, fungsinya untuk penopang)
  • Jarum anyam
  • Kain furing
  • Resleting
Lalu selanjutnya pasang benang dasar pada papan anyam. Dengan posisi zig zag pada ujung paku. Lalu buat kepangan dari beberapa benang wol (cara ini aku pilih agar cepat penuh papannya, kebayangkan kalau harus nganyam dengan benang nya satu per satu. duh, setahun kali baru kelar hehe...)

Setelah kepangan tadi terkumpul cukup banyak, lalu kalian bisa mulai menganyan di papan anyam. seperti contoh gambat berikut:

Setelah kira-kira panjang dan lebarnya cukup, gunting sisinya hingga membentuk lembaran lalu jahit tepinya agar kokoh.

Lalu bentuk menjadi tas dan jahit dengan kain furing sebagai lapisan dalamnya. Baru setelah itu beri resleting. Untuk, talinya sendiri aku buat dari benang dasar yang aku kepang panjang. Dan, akhirnya jadilah sling bag wol anyam ala kolase wanita 😊 semoga terbantu untuk cari inspirasi sling bag yang beda dari biasa dan pastinya low budget ya!



Kunjungi juga:
@uni_rezeti


uni rezeti


Komentar

Postingan Populer